BARRU - Bupati Barru Ir. H. Suardi Saleh., M.Si Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW di mesjid Dusun Palludda, Desa Pattappa, Kecamatan Pujananting, Kabupaten Barru, Provinsi Sulawesi Selatan pada Jumat (10/02/2022).
Turut Hadir Ketua DPRD Barru, Kepala Dinas pertanian, Kepala BKD, Kepala BPMD, Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Dukcapil, Camat Pujananting dan Kepala desa pattapa beserta Tokoh Agama, Masyarakat Desa Pattapa.
Baca juga:
Lantunan Dzikir Menggema di SMPN 11 Barru
|
Diawali dengan sholat Jumat bersama masyarakat dusun Palludda serta sejumlah kepala dinas mendampingi bupati Suardi Saleh di masjid Palludda.
Usai sholat berjamaah, kepala desa yang baru dilantik Mansur mengawali sambutannya, dengan memperkenalkan diri dan mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kehadiran Bupati Barru di Pattappa.
"Atas nama pemerintah desa pattappa bersama staf dan masyarakat mengucapkan banyak terima kasih atas kedatangan bapak Bupati Suardi Saleh bersama satuan kerja perangkat daerah (SKPD), "ucap Mansur kades Pattappa.
Selain itu pula menyampaikan Puji Syukur Kehadirat Allah SWT dan berterima kasih adanya bantuan pembangunan masjid di dusun wanawaru dan Abbolange atas nama pemerintah daerah dalam hal ini Bupati Suardi Saleh.
Setelah itu, Bupati Barru Suardi Saleh, Dalam sambutannya sekaligus membuka acara 'Isra Mi'raj' dengan mengajak seluruh masyarakat untuk selalu bersyukur atas nikmat yang diberikan dari Allah SWT.
"Mari bersyukur Atas nikmat yang telah digapai saat ini, "ucap Suardi Saleh.
Lebih penting yang digoreskan melalui ajakan Bupati Suardi Saleh dalam hal menjaga keamanan dan kedamaian usai pelantikan kepala Desa dalam menjalankan tugasnya
Sebagai pemerintahan Desa.
"Atas nama pemerintah daerah mengajak kepala desa terpilih untuk melayani semua masyarakat pattappa baik yang mendukung saat Pilkades ataupun pendukung lainnya, " Ujar Suardi Saleh.
Usai Dari Masjid Palludda, Bupati Suardi Saleh dan Ketua DPRD Barru beserta rombongan SKPD Barru, Kapolsek Pujananting, camat Pujananting, Bhabinkamtibmas Pattappa, Babinsa terlihat juga beberapa Awak media, Santap siang di acara syukuran di kediaman Kepala Desa Pattappa.
HS/RK